Cherly Tanor: Kebersamaan Jemaat Dan Masyarakat Desa Pakuure Dua Harus Dipertahankan

 

Minsel-SulutGlobal-Cherly Tonor Spd,Kepala Sekolah  SD Gmim 2 Pakuure Kecamatan. Tenga Kabupaten.Minahasa Selatan,ditemui media ini diruang kerjanya sehubungan dengan kepimpinannya yang dipercayakan oleh Bupati Franky Wongkar SH dan Wakil Bupati Pdt.Petra Yanny Rembang.Senin,13-03-2023.

Lanjut Tanor,pimpin sekolah ini kurang lebih setahun dan awalnya yang saya lakukan adalah;bangun komunikasi baik dengan para guru yang ada,karena fungsi kepala sekolah harus memberikan pelayana yang berkualitas untuk meningkatkan mutu pendidikan.

” Seiringnya waktu berjalan,pengamatan saya terkait dengan sarana dan prasarana di sekolah ini ada yang harus dibenahi secara serius ucap Tanor,hal tersebut adalah: 1 Ruang kelas yang sudah cukup lama tidak digunakan lagi,karena sudah rusak berat atapnya.Kenapa saya katakan sudah cukup lama rusak berat,karena sebelumnya saya 7 tahun sebagai tenaga pengajar disekolah ini.Hal ke 2 adalah samping kiri bangunan sekolah yang memperihatinkan sehingga saya berkoodinasi dengan Pemerintah setempat dan BPMJ terkait dengan 2 hal diatas yang harus dibenahi,” jelas Tanor

Tindak lanjut rencana perbaikan gedung sekolah ini,pada bulan oktober saya laksanakan rapat orang tua mirit sekaligus pembentukan komite sekolah yang dihadiri oleh BPMJ,Pemerintah Desa Pakuure Dua dan Pemerintah Tinanian.2 minggu kemudian komite sekolah lantik di Gereja.Seteleh dilantik, komite langsung action cari dana di pondok selama 7 hari tambah usaha komite serta aksi dana di gereja terkumpul semuanya kurang lebih 50 juta.

Setelah dana sudah terkumpul pada bulan januari dilakukan kerja bakti pembuatan tanggul 2 kali yang melibatkan jemaat, masyarakat hukum tua,Bpmj,Pelsus,dan pekerjaan tersebut selanjutnya dikerjakan oleh para tukang.

Ditambahkan oleh Kepsek Tanor bahwa,
pelaksanaan pekerjaan pembuatan talut di samping kiri sekolah kurang lebih 30 meter dan perbaikan atap seng memakan waktu 1 bln.Setelah pekerjaannya telah selesai pada hari kamis,09 Mret-2023 diresmikan pekerjaan tersebut.

Harapan Kepsek SD Gemim 2 Pakuure,kiranya kebersamaan yang telah tercipta baik Pemerintah,Masyarakat dan Jemaat dapat di pertahankan dan dikembangakan hingga ke generasi berikunya, karena dengan adanya peran dari mereka sehingga sekolah ini ada perubahan dari sisi fisik sekolah,harap Tanor.
(**)

Leave A Reply

Your email address will not be published.