SAH! Presiden Jokowi Resmikan Tol Manado-Bitung

(photo King)

 

SulutGlobal- Setibanya di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Presiden Joko Widodo langsung disambut oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey di Bandara Sam Ratulangi. Jumat (25/2/2022)

Kehadiran Presiden Joko Widodo untuk meresmikan Jalan Tol Manado-Bitung seksi Danowudu-Bitung sepanjang 13,5 kilometer. Dengan begitu, jalan tol ini akan beroperasi secara penuh karena seluruh ruasnya telah rampung dikerjakan.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim pada sore hari ini saya resmikan jalan tol Manado-Bitung ruas Danowudu – Bitung sepanjang 13,5 kilometer,” kata Jokowi dalam peresmian tol yang turut didampingi Walikota Manado Andrei Angouw.

Ruas Danowudu-Bitung ini melengkapi keseluruhan ruas jalan tol Manado-Bitung. Sehingga total panjang jalan tol ini adalah 39,8 kilometer.

“Jalan tol Manado-Bitung seksi Danowudu- Bitung sepanjang 13,5 km telah rampung dan telah selesai dengan demikian seluruh jalan tol manado bitung sepanjang 39,8 kilometer tuntas dan siap dimanfaatkan untuk mendukung seluruh aktivitas masyarakat di Sulawesi Utara,” tutur dia.

Presiden Jokowi menyebut dengan demikian, kegiatan pengiriman logistik maupun mobilitas masyarakat dengan adanya jalan tol ini akan semakin dipermudah. Bahkan, ia menyebut ini kemudian akan diarahkan menuju Likupang.

“Dan jalan tol ini akan mempermudah pengiriman logistik mobilitas barang orang dari Manado-Bitung dari manado ke pelabuhan internasional bitung, dan juga nantinya kita arahkan untuk menuju ke Likupang apabila Likupang betul-betul sudah selesai semuanya,” kata dia.

(**)

Leave A Reply

Your email address will not be published.